Jumat, 15 Juli 2022

Cara Pasang Bollard Tee Dermaga

Bollard Tee Berfungsi sebagai perangkat penambat kapal, apa saja spesifikasi dan cara pasangnya?

Sama seperti bollard atau alat penambat kapal tipe lainnya,bollard tee merupakan fasilitas utama yang disediakan di pelabuhan dan dermaga. Fungsinya sebagai perangkat penambat kapal di dermaga. Alat ini memiliki sejumlah spesifikasi penting yang harus Anda ketahui sebelum memasangnya di dermaga. Lantas, seperti apa spesifikasi dan cara mengaplikasikan bollard ini di dermaga?  Simak penjelasannya berikut ini.

Pabrik Bollard Pelabuhan Kapal



Ciri-ciri Bentuk Bollard Tipe Tee 

  • Bentuk Kepala Menyerupai Jamur
  • Tersedia Dalam 7 Kapasitas
  • Terbuat dari Bahan Besi Cor

Pemasangan Bollard Tee Pada Dermaga Menyesuaikan Peruntukkan

Bollard tee memiliki bentuk kepala menyerupai jamur dengan postur lebih pendek dibandingkan bollard penambat kapal tipe lain. Ukuran ini didesain tujuannya untuk membantu meningkatkan kekuatan tarik pada simpul tali. Selain itu, bentuk kepala bollard ini diklaim paling sempurna untuk menahan simpul tali kapal yang berlabuh di dermaga. Alat ini juga bisa menjalankan tugasnya dengan baik pada berbagai sudut derajat.

Bollard tee yang dijual di pasaran tersedia dalam 7 pilihan kapasitas. Sebagai catatan, pengertian kapasitas di sini bukan berarti kapasitas berat bollard, tetapi kemampuan bollard menahan kekuatan tarik beban kapal yang ditambatkan padanya. Sebagai contoh, bollard dengan kapasitas 25 ton memiliki berat mencapai 300 kilogram.





Jual Bollar Tee Dermaga



7 pilihan kapasitas Bollard Tee antara lain:

  1. Tee Bollard 10 Ton - 15 Ton
  2. Tee Bollard 15 Ton - 25 Ton
  3. Tee Bollard 30 Ton - 50 Ton
  4. Tee Bollard 50 Ton - 80 Ton
  5. Tee Bollard 75 Ton - 100 Ton
  6. Tee Bollard 100 Ton - 150 Ton
  7. Tee Bollard 150 Ton - 200 Ton

Bollard tipe tee bisa digunakan untuk menambatkan kapal berbagai bobot, mulai dari kapal wisata hingga kapal pengangkut minyak (tanker). Proses penambatannya menyesuaikan kapasitas beban dengan kapasitas bollard yang tersedia.

Bollard tee terbuat dari material besi cor. Material ini persis sama dengan material pembuat bollard tipe lainnya. Pada badan bollard juga dilengkapi baut angkur yang berfungsi mengaplikasikan bollard pada tepian dermaga. Untuk memperpanjang masa pakai biasanya bollard dicat beberapa lapis dengan lapisan khusus anti korosi atau anti karat.

Setelah mengetahui beberapa spesifikasi bollard tee, hal yang tidak kalah penting berikut, yaitu proses pengaplikasian bollard pada dermaga. Proses ini tidak boleh dilakukan sembarangan, tetapi harus menyesuaikan dengan peruntukkannya.

Bollard Besi Cor kapal Dermaga

Misalnya, untuk pengaplikasian bollard pada dermaga yang masih baru, proses dimulai dengan memasang angkur pada bollard. Selanjutnya, bollard harus ditempatkan pada anyaman besi yang sudah terkoneksi dengan struktur beton utama pada dermaga. Cara ini dilakukan untuk memastikan bollard terpasang dengan sempurna dan memiliki daya tahan beban maksimal.

Selanjutnya, untuk proses mengganti bollard tee juga tidak boleh dilakukan sembarangan. Lobang angkur pada bollard baru harus disesuaikan dengan lubang angkur pada bollard lama. Hal ini penting untuk mencegah ketidaksesuaian yang berimbas pada menurunnya kekuatan atau kemampuan bollard menahan beban tali tambat kapal. Cara ini juga sangat bagus untuk mendeteksi kondisi lubang angkur bollard lama. Jika lubang angkur masih dalam kondisi laik pakai, maka bisa digunakan kembali pada bollard yang baru.

Itulah beberapa penjelasan tentang spesifikasi dan cara mengaplikasikan bollard tee di dermaga. Semoga menjadi referensi berguna untuk Anda.

Telpon dan Whatsapp Servo Rubber di 08111888728.. untuk mendapatkan penwaran harga yang dibutuhkan oleh Anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jenis Jangkar Kapal dan Kegunaannya

Jangkar adalah alat untuk menambatkan kapal ke dasar perairan laut, sungai, danau dan perairan lainnya. Jangkar kapal sudah pasti harus ada...